Tips Menulis Cepat, Anwariz Blog - Di era super sibuk seperti saat ini maka manajemen waktu adalah prioritas utama dalam menjalankan suatu bidang bisnis tertentu, seperti halnya bisnis online. Akan sangat dibutuhkan perencanaan matang, pengembangan melalui berbagai media termasuk media social, tak kalah penting yakni proses pemasaran produk/jasa itu sendiri.
Cepat, Image via twicethespeed.com |
Bicara soal bisnis online erat kaitannya dengan aktivitas blogging atau ngeblog. Pertanyaannya sudahkah Anda posting blog hari ini? Mengingat blog merupakan salah satu sarana promosi yang dapat diandalkan untuk itu mau tidak mau konten pada blog tersebut harus di perbaharui guna mampu bersaing di search engine.
Pernahkah Anda berkata dalam hati bahwa “hari ini saya akan menulis posting blog tentang anu”, “besok saya mau menuliskan tentang itu di blog…”
Jika pernah berarti langkah anda sudah tepat menggeluti kegiatan blogging secara serius.
Bahkan diluar sana banyak sekali Blogger yang mampu menulis sampai puluhan judul postingan dalam sehari. Artinya boleh dikatakan rata-rata mereka membuat tulisan tidak sampai 1 jam untuk artikel pendek kisaran 400-500 kata. Lebih hebatnya lagi ada yang mampu menulis hanya 15 menit saja untuk sebuah judul posting terbaru untuk blognya. Wow… Saya acungkan jempol buat mereka-mereka itu. Cukup memotivasi.
Padahal jika mau kita bisa saja menulis calon postingan blog itu sambal main bareng teman misalnya, atau sambal nongkrong di taman bertemankan smartphone kemudian menuliskan kativitas disekitar lokasi tersebut. Mengabarkannya kepada public tentang perjalanan menyenangkan saat itu. Tapi, memang tidak semudah yang dibayangkan juga sih…
Meski demikian saya belajar dan berusaha menulis secara konsisten disamping menjaga keunikan setiap artikelnya. Masih memakan waktu sekitar satu jam untuk satu judul tulisan saja sudah untung, daripada tidak sama sekali bukan? Sehari bisa 2 atau 3 judul kemudian disimpan sebagai draft untuk di posting sesuai kebutuhan.
Ini dia tips menulis agar lebih cepat tanpa mengesampingkan kualitas tulisan itu sendiri;
1. Miliki sebuah rencana
Sebelumnya saya sering menunda-nunda ketika akan menulis artikel untuk posting di blog ini bahkan sampai kelabakan, dengan alasan belum ada ide dan inspirasi menulis. Dan ternyata gaya menulis seperti itu tidak banyak memberikan perkembangan pada blog ini. Untuk mendapatkan hasil lebih cepat, saya harus tahu dulu tentang apa yang akan saya tulis. Apalagi jika dibarengi dengan eksperimen kecil-kecilan guna menunjang hasil tulisan tersebut itu akan lebih baik lagi.
Perencanaan secara otomatis menstimulus otak kita agar lebih giat bekerja sesuai niat. Niat implementasi mengurangi penundaan. Tanpa rencana otak akan seolah berkata, 'Duh, pekerjaan ini terlalu berat' saat dihadapkan dengan tugas yang besar seperti menulis artikel di blog. Dengan rencana akan mempermudah jalan menuju tujuan, melawan diri sendiri dari menunda-nunda. Perlahan namun pasti menjadi ringan dengan sendirinya.
2. Membuat tulisan bersambung
Jika menulis dalam satu waktu dirasa besat dan menyiksa, maka bisa disiasati dengan melakukan perencanaan penulisan secara bersambung. Misal bagian awal tulisan dilakukan di rumah, kemudian bagian tengahnya dilanjutkan saat bersantai di kedai kopi, atau taman favorit, lalu akhir tulisan diselesaikan pada jam-jam santai sebelum tidur. Dengan bergitu otak tidak akan terlalu diporsir memikirkan hasil akhir tulisan dalam satu periode.
Cara seperti diatas cukup berhasil, mengapa? Karena dengan memberikan jeda pada otak untuk berinteraksi dengan lingkungan ini dapat memicu kreativitas. Ide-ide baru bermunculan ketika sedang nongkrong di kedari kopi sambal mendengarkan musik yang menenangkan. Udara segar taman juga memberikan kesempatan otak berpikir jernih mengenai gagasan-gagasan besar lainnya.
3. Menulis selama 1 jam sehari
Menulis satu jam sehari ini tidak serta merta sejam diporsir menulis, tidak. Begini caranya, bagi 4 satu jam tersebut menjadi masing-masing sesi 15 menit saja. Jadi biasakan menulis 15 menit tanpa berhenti semaksimal mungkin, tanpa pedulikan dulu tema tulisannya. Yang penting tulis saja apa yang tebersit dalam pikiran Anda. Jangan sampai terhalang oleh kebingungan menulis apa dana pa. Melakukan cara ini 4 kali sehari, waktunya bebas silakan tentukan sendiri disela-sela aktivitas keseharian.
Baca:
Tips Menemukan Inspirasi Menulis Paling Efektif
Jenis Blog yang Ada di Internet Berdasarkan Formatnya
Definisi SEO Blog Lengkap
Baca:
Tips Menemukan Inspirasi Menulis Paling Efektif
Jenis Blog yang Ada di Internet Berdasarkan Formatnya
Definisi SEO Blog Lengkap
Cara diatas juga cukup berhasil saat dilakukan secara konsisten. Kenapa bisa? Bisa saja, karena biasanya otak kita juga tidak mau menunda pekerjaan yang sedang dikerkakan, maunya ingin selesai saat itu juga, pernah merasa seperti itu? Jika ya, maka kita manfaatkan kebiasaan cara kerja otak itu. Ditambah lagi rasa ingin cepat selesai membuat target semakin mudah tercapai tanpa merasa terbebani.
4. Menetapkan tenggat waktu
Kelebihan bekerja diperusahaan sendiri diantaranya ialah tidak dikejar-kejar oleh waktu, merasa usaha punya sendiri ya sudah kerjapun terserah diri saya. Saat tidak ada mood menulis, ya jangan paksakan. Alihkan saja keinginan itu pada aktivitas positif lain, misalnya olahraga atau main mencari udara segar. Biarkan diri merasa santai, rileks, manjakan diri dengan sesuatu hal menyenangkan. Namun jangan lupa bahwa Anda sedang memiliki tenggat waktu menyelesaikan sebuah tulisan untuk mengisi blog Anda.
Cara ini digunakan guna mengelabui otak kita. Biasanya otak akan bekerja lebih efektif serta berpikir kreatif saat terdesak. Nah, pada saat itulah menuangkannya kedalam tulisan dan biasanya berjalan lancer. Tidak sampai satu jam tulisan sudah jadi, tinggal di posting di blog.
Sebenarnya cara menulis cepat ini bukan tips, tapi lebih kepada berbagi cerita dan pengalaman saja kepada Anda rekan-rekan Blogger di Indonesia. Itu saja, semoga bermanfaat. Jangan lupa share postingan ini ke media sosial favorit, OK! Tenkiu..
Mantap gan
BalasHapusThanks sudah mampir gan...
Hapusijin coba tipsnya ya gan hehe.......
BalasHapusSilakan gan... Itu sih pengalaman yang biasa saja. Mungkin agan punya pengalaman lebih tentang cara menulis lebih cepat bisa share disini ya.
Hapuskalau gado - gado sepertinya cpat gan.. tapi kalu satu nice ini mikir baget sudah... hahaha
BalasHapusTapi gak selamanya kayak gitu kan... Yang punya topik tertentu juga bisa asal punya WILL. Kemauan.
HapusRencana udh dibuat tpi kadang suka g ada waktu buat nulis, maklum disibukkan dgn kuliah. Tapi tips yg kedua kyknya pas untuk saya, saya coba mas.. mkasih infonya
BalasHapusSetidaknya tetap bisa menulis lebih cepat. Bertahap aja. Silakan.. Selamat mencoba!
HapusKeren gan
BalasHapusTerimakasih banyak sudah berkunjung ke Blog Anwariz
Hapusbiasanya sih nunggu dapet ide baru nulis btw nice lah tips nya
BalasHapusNunggu juga bisa aja tapi jangan kelamaan nunggunya gan takut keburu ngilang lagi.. Btw makasi gan...
Hapusbagus nih tinggal di praktekin, apalagi yang poin ke 2 membuat tulisan bersambung, kadang butuh inspirasi tambahan
BalasHapusBetul,saya sendiri sering seperti itu... Menulis-break ngopi dulu-latihan drum dulu-next lanjut nulis... Wow.. Inspirasi nambah seketika gan. Amazing. Selamat mencoba!
HapusMantap tips nya, cuma kadang kala seorang Blogger termasuk saya kebanyakan fokus di oprek template. Hehe..
BalasHapusDiawal-awal memang seperti itu sih.. Kebanyakan. Tapi lama kelamaan setelah lebih mengerti tentang blogging malah maunya fokus ke konten.
Hapus