Mengkreasikan model poni sebetulnya susah-susah gampang. Apalagi bagi Anda yang memiliki waktu terbatas dan ingin cepat-cepat menata rambut berponi agar tampak memesona dalam tempo yang sesingkat-singkatnya. Bagi Anda yang tidak memiliki banyak waktu, tetapi ingin menyulap rambut Anda agar semakin memukau. Tidak perlu khawatir! Dengan alat-alat ala salon sederhana yang Anda miliki seperti sisir, rol, catokan rambut, dan sebagainya, model rambut berponi yang Anda idam-idamkan bisa Anda wujudkan tanpa harus menggunakan jasa salon.
- Rambut Poni Panjang
Untuk menata poni panjang, olesi rambut poni dengan volumizer agar rambut poni lebih tebal dan kuat. Atau Anda bisa melakukannya dengan cara poni diroll ke arah dalam maupun luar selama setengah sampai satu jam.
- Rambut Poni Samping
Agar tampilan lebih sempurna, pastikan poni Anda bersih dan kering. Lalu poni diroll ke arah dalam selama setengah hingga satu jam. Setelah itu, sisirlah poni ke arah samping menggunakan jari.
- Rambut Poni Keriting
Agar tampilan poni yang kalu buat sendiri bisa sebagus garapan salon atau bahkan lebih, maka beri conditioner pada rambut yang masih setengah basah, lalu blow dengan sisir bulat dan hair dryer. Tarik rambut poni lurus ke arah bawah dan hindari gerakan blow yang menggelembung ke arah dalam agar poni tidak mengembang. Selain dengan cara itu, cara lain yang bisa Anda lakukan adalah mencatok poni dengan menggunakan catokan lurus ukuran sedang saat rambut dalam keadaan kering.
- Rambut Poni Cleopatra
Poni cleopatra bercirikan dengan poni yang berpotongan lurus menutupi seluruh dahi. Cara menata poni clepoatra adalah blow poni ke arah dalam menggunakan hair dryer atau sisir bulat selama setengah hingga satu jam. Selanjutnya sisir poni menggunakan jari.
Selain itu ada juga
gaya rambut poni swing yang bisa kamu coba juga. Yang penting sesuaikan bentuk poni dengan bentuk wajah kamu. biasanya bagus tidaknya poni tergantung kesesuaian dengan bentuk wajah kamu.
0 comments
Posting Komentar
Kami tunggu saran dan kritik via kolom komentar