Ini Dia, Lima Mobil Terbaik Dari China



Sejak dekade 80-an, dunia otomotif berkembang dengan pesat hingga sekarang. Terbukti dengan banyaknya produsen otomotif terutama untuk kendaraan massal seperti mobil. Tercatat produsen mobil banyak tersebar di berbagai negara di Benua Eropa dan Asia. Seperti produsen kendaraan roda empat mobil China.

Di Indonesia sendiri, produsen mobil China juga sudah menghiasi percaturan dunia otomotif tanah air. Hal ini dibuktikan dengan pabrik-pabrik mobil dari negara Tirai Bambu ini yang dibangun di kota-kota di Indonesia. Hal ini tentu membuktikan jika mobil asal China ini sudah diterima dengan baik oleh masyarakat tanah air.

Banyak keunggulan yang ditawarkan oleh beberapa produsen mobil China ini. Salah satunya adalah harga miring yang ditawarkan sangat murah dibandingkan dengan mobil-mobil dari negara Jepang, Korea, atau dari Benua Eropa. Namun demikian, dengan harga yang murah mobil-mobil ini secara spesifikasi produk tidak kalah dibandingkan dengan mobil-mobil produsen lain. Nah, berikut ini akan berikan beberapa produk mobil dari berbagai keluaran produsen dari negara China terbaik yang bisa Anda pilih.

1. DFSK Glory
Jika Anda pecinta kendaraan roda empat (mobil) SUV, Mobil dari pabrikan DSFK dapat dikatakan menjadi mobil SUV termurah dan terbaik di Indonesia saat ini. Hal ini dibuktikan dengan banderol harga jualnya yang berkisar di antara 200 juta-an saja. Namun jangan salah, Mobil China terbaik ini juga dilengkapi dengan beberapa fitur canggih yang tak kalah dengan fitur produk dengan harga tinggi. Diantaranya yakni desain interior dan eksterior nya yang terlihat class dan modern, serta sistem transmisi yang sudah memakai teknologi yang paling mutakhir.  Selain itu masih banyak lagi keunggulan dari mobuil satu ini seperti progam stabilisasi berbasis elektronik (ESP), Electronic Brake Assist (EBA), serta masih banyak yang lain yang mampu membuat Anda mengeluarkan kocek untuk membeli mobil yang satu ini.

2. Haval H6
Produsen mobil China bernama Haval juga tak kalah menarik perhatian konsumen tanah air. Dengan produknya bernama Haval H6 ini, mampu menawarkan berbagai keunggulan dari mobil-mobil berstyle off road namun dapat digunakan untuk aktivitas sehari-hari.  Mobil yang didesain stylish dan elegan ini memiliki varian warna abu-abu yang sangat menarik perhatian ketika digunakan. Mesin yang digunakan pun juga memakai keluaran terbaru.  Dengan mesin Full Injection System (FIS) serta tenaga mesin sebesar 110 kW dan torsi lebih dari 200 Nm.  Serta masih banyak lagi keunggulan fitur yang dapat Anda terima ketika membeli produk yang satu ini.

3. Red Flag H7
Mobil China yang didominasi warna hitam ini merupakan salah satu kendaraan roda empat yang sedang meniti kesuksesannya kembali di China maupun negara-negara konsumen otomotif lainnya.  produk yang satu ini adalah keluaran dari produsen mobil bernama Red Flag atau biasa dinamakan sebagai Hongqi.  Kendaraan yang termasuk golongan mobil mewah ini sudah pasti dilengkapi dengan berbagai macam fitur atau fasilitas “first class”. Seperti tiga variasi mesin dengan kapasitas lebih dari dua liter, serta masih banyak yang lainnya lagi.

4. Nio ES8
Dengan berkembangnya industri Otomotif membuat perusahaan-perusahaan asal China juga banyak mengedepankan aspek akselerasi untuk menjual produknya. Salah satunya adalah Nio ES8. Dengan desain yang sporty dan elegan dilengkapi Dual Motor Intellegent yang mebuat akselerasinya bertambah dengan tinggi. Dapat menempuh 100 km per jam hanya dengan waktu 4 detik saja. Luar biasa bukan?



0 comments

Posting Komentar

Kami tunggu saran dan kritik via kolom komentar