Sepak
bola Indonesia masih menunjukkan pesona yang dapat membuat kagum penggila bola,
maka itu jadwal bola Indonesia masih
dinanti-nantikan penggemarnya. Meski prestasi bola Indonesia belum bisa
membanggakan, namun rakyatnya sangat tergila-gila akan sepak
bola. Dukungan dari suporter tidak hanya bisa ditunjukkan oleh mereka yang
langsung berada di stadion, tapi juga bisa Anda berikan dengan menyaksikan
melalui layar kaca! Ini alasan kenapa kamu perlu mengetahui jadwal bola
Indonesia.
- Dapat
Memahami Karakter Pemain
Olahraga
sepak bola merupakan cerminan bangsanya. Sepak bola begitu melekat dengan akar
budaya masyarakatnya. Seperti budaya orang Italia yang terkadang mereka sering
tak bisa jujur, dari sisi pemainnya yang dapat dilihat pemain-pemain Italia
gemar berakting atau diving di tengah lapangan. Atau masyarakat Brazil
yang suka bersenang-senang pada karnaval tergambar dalam jogo bonito mereka
yang menari-nari indah di tengah lapangan. Tertibnya suporter Jerman jadi
penegas jika budaya disiplin dalam budaya mereka terlihat di stadion. Begitu
pula dengan suporter Italia yang suka berlaku keras di stadion, hal itu sejalan
dengan negara mereka yang memang sedang tidak stabil keamanannya di beberapa
bagian.
Dengan
menonton bola dari sebuah liga, maka secara tidak langsung anda dapat mengenal
karakter masyarakatnya. Meski terkadang jika anda menonton dari stadion anda
akan melihat pemandangan yang tidak anda inginkan seperti keributan dan
lain-lain, namun menonton pertandingan bola Indonesia memiliki keunikan
tersendiri. Terlebih karena Anda akan mengenal kepribadian para pemain dengan
membaca karakter bermainnya.
2.
Melihat
Taktik dari Sudut Pandang Berbeda
Ada
hal lain yang bisa kita dapatkan jika menonton pertandingan secara langsung di
stadion, yaitu taktik pergerakan para pemain saat tanpa bola. Jika Anda memang
penggila bola, maka anda dapat membandingkan dengan kekurangan taktik pemain
kita dengan negara lain. Terlebih saat menonton di TV maka yang dapat
disaksikan hanya pemain yang sedang menggiring bola saja atau pemain lainnya
dengan sudut pandang sempit. Jika anda menonton di stadion langsung maka dengan
area pandang yang luas anda bisa menyaksikan seluruh pemain sekaligus.
3.
Membantu
Berputarnya Perekonomian
Jika
di suatu daerah akan diadakan pertandingan sepak bola, meski anda tidak begitu
suka tim yang akan bertanding, para pedagang sudah jauh-jauh hari memesan
tempat kepada pemda setempat untuk berjualan. Mereka sangat menantikan
jadwal bola Indonesia
karena akan menjadi
waktu dagang mereka yang biasanya akan laris. Tak hanya makanan dan minuman
yang dijual saat acara nobar, namun kaos dan pernak pernik lambang tim
kesayangan juga akan dijual saat pertandingan berlangsung. Di samping itu,
sepak bola pun dapat menghidupi berbagai sektor. Dimulai industri rumahan
hingga industri besar berhubungan dengan sepakbola. Belum lagi akan ada
beberapa transportasi yang akan disewa suporter. Hingga petugas parkir pun ikut
menikmati khasanah sepak bola dalam negeri. Bahkan jika nonton bareng sepak
bola secara live di kafe juga akan menghidupkan keramaian kafe hingga tukang
parkir pun ikut terdampak.
4.
Memahami
Sepak Bola sebagai Peristiwa Sosial
Jika
hadir menonton ke stadion menikmati liga lokal maka Anda tidak hanya menikmati
tampilan pertandingan 90 menit saja layaknya yang anda saksikan pada televisi
anda. Meski pertandingan bola hanya memakan waktu 90 menit, namun jika anda
menonton bola Indonesia maka anda butuh lebih banyak waktu. Anda harus
memperhitungkan waktu tempuh perjalanan, kemacetan atau antrian tiket di loket.
Karena saat itu berbagai suporter akan hadir secara besar-besaran dengan segala
perlengkapan untuk menyemangati tim kesayangannya. Interaksi sosial antar
suporter pun terjalin, meskipun kadang terjadi gesekan yang tak diinginkan.
Dimanapun
anda menikmati suguhan pertandingan bola Indonesia, maka hal yang paling
menonjol akan karakter masyarakat kita adalah kebersamaannya. Dalam setiap
kegiatan nonton bareng, maka seluruh kampung dan warung kopi atau kafe dipenuhi
penonton, yang meski tak saling kenal namun kebersamaan dapat dilihat dari
interaksi yang terjadi di antara penonton bareng tersebut, bahkan jadwal bola
Indonesia terpampang besar di arena nonton bareng.
Terimakasih, infonya..
BalasHapusKembali kasih...
Hapus