Kurangi Begadang Jika Ingin Sehat dan Bugar

ANWARIZ.COM - Kurangi begadang agar tubuh tetap sehat dan bugar sepanjang hari, karena untuk mendapatkan tubuh yang sehat dimulai dari pola aktifitasnya sehari-hari, makanan dan minuman sampai tidurnya pun harus dijaga. Kalau terlalu lama begadang akan mempengaruhi tubuh.

Tips Mengurangi Begadang

Tips Mengurangi Begadang Agar Sehat dan Bugar


Begadang mempuyai efek yang tidak baik untuk tubuh, akibatnya akan terasa ketika badan tidak lagi sehat dan bugar ketika bangun. 

Apa itu Begadang atau Tidak Tidur Malam?
Banyak dari kita mengalami yang begadang pada satu waktu malam atau yang lain. Biasanya itu karena stres, perjalanan, penyakit, mengerjakan sesuatu, ingin tidak tidur atau gangguan sementara lainnya pada rutinitas normal Anda. Tetapi jika ini sering dilakukan akan mengganggu kehidupan sehari-hari Anda.


Begadang juga termasuk Gangguan tidur. Gangguan tidur adalah kondisi yang sering memengaruhi kemampuan Anda untuk mendapatkan kualitas tidur yang cukup. Meskipun normal untuk sesekali mengalami kesulitan tidur, itu tidak normal untuk secara teratur memiliki masalah tidur di malam hari, untuk bangun merasa lelah, atau merasa mengantuk di siang hari.

Bahaya Begadang untuk Tubuh dan Kesehatan
1. Gampang Terkena Stroke
Orang yang sering tidak tidur di malam hari, akan mudah terkena stroke, karena saraf yang ada pada tubuh mengalami gangguan akibat dipaksa tidak istirahat pada malam hari.

2. Gairah Seksual Menurun
Karena tidak tidur malam hari, maka akan mengalami lelah dan tidak semangat untuk berakfititas serta gairah untuk melakukan hubungan seksual akan menurun.

3. Sistem Imunitas Menurun
Tidak hanya gairah seksual dan stroke, tapi imunitas tubuh akan menurun. Efeknya Anda akan mudah terkena virus, bakteri ataupun penyakit lain yang seharusnya Anda bisa untuk menangkalnya tetapi akibat kurang tidur, Anda mudah terkena penyakit

4. Bisa Menimbulkan Kecelakaan
Tentu jika Anda pernah melihat angka kematian di dunia, rata-rata orang yang mengalami kecelakaan salah satu paling besarnya yaitu mengantuk. Betul, jika mata sudah mengantuk maka orang yang sedang berkendara tidak bisa berkonsentrasi dan akhirnya mengalami kecelakaan.


5. Memicu Serangan Jantung
Karena kurang tidur, penyakit akan mudah menyerang, dan parahnya yaitu mengalami serangan jantung.

Mengapa bisa begitu ? Jantung adalah organ yang berperan untuk mengatur dan memompa darah ke seluruh tubuh. Jika tidur atau istirahatnya kurang, maka jantung akan bermasalah

Jika sudah bermasalah, maka jantung tidak bisa berfungsi dengan baik. Alhasil bisa terkena serangan jantung mendadak. Tentu Anda tidak mau kan ?

Oleh karena itu, kurangi begadang jika tidak ada hal penting-penting sekali. Manfaatkan malam untuk tidur dan siang untuk bekerja. Jika tidak maka akan timbul penyakit serius yang pastinya tidak Anda harapkan dan tidak ingin terkena.

0 comments

Posting Komentar

Kami tunggu saran dan kritik via kolom komentar