Ini Dia Daftar Nama Untuk Bayi Laki-Laki Yang Unik Dan Bermakna Baik Bernuansa Jawa!

 


Setelah menikah tentunya kita mendambakan kehadiran buah cinta secepatnya, dengan kehadirannya pasti semua pasangan mengharapkan sang buah cinta dapat menjadi seseorang yang baik, dan pengharapan tersebut bisa disalurkan bukan hanya dari ucapan doa tetapi dari pemberian nama. Yaps! Memberikan nama yang baik berati kita mengharapkan sesuatu yang baik untuk sang buah cinta. Ada yang sudah menyiapkan nama untuk calon bayinya dari jauh-jauh hari, tapi tak jarang yang belom mempersiapkan nama dan kebingungan untuk memberikan nama apa dan seperti apa untuk anaknya, karena sebaiknya nama untuk calon bayi kamu dipersiapkan dari jauh-jauh hari karena memberikan nama itu tidak boleh sembarangan! Karena di balik nama itu terkandung banyak doa dan pengharapan. Daripada bingung dan ujung-ujungnya malah memberi nama yang tidak bermakna, nih kami ingin memberikan inspirasi nama bayi laki laki jawa dan artinya, cek dibawah ini!

1.      Labdajaya

Mencapai kemenangan merupakan arti dari nama Labdajaya, dengan nama ini tentunya diharapkan anak laki-lakinya kelak akan mencapai kemenangan dengan sebuah kesuksesan dengan pribadi yang baik hati. Dengan begitu kehidupannya niscaya akan sangat mulus, dengan nama seperti itu siapa tau pengharapan benar-benar terkabul, iya kan?

2.      Lasmana

Pernah denger ga? Kalau lelaki yang baik adalah lelaki yang bertanggung jawab dan tidak lemah apalagi mudah menyerah, nah dengan naman Lasmana ini diharapkan  anak laki-laki kamu tumbu menjadi Lelaki yang memiliki kemauan keras. Dengan kemauan apapun yang ia inginkan pasti akan ia dapatkan! Ini juga bisa menjadi simbol bahwa ia bukanlah lelaki yang mudah menyerah dan pasti sangat bertanggung jawab.

3.      Labda

Memiliki anak yang cerdas merupakan dambaan semua orang tua, oleh karena itu berilah nama Labda untuk calon anak lelaki kamu, karena nama ini memiliki arti Anak lelaki yang cerdas.

4.    Laksana

Pertanda baik merupakan angin segar untuk siapapun yang mendapatkannya, memang siapasih yang ingin mendapatkan pertanda buruk? Oleh karena itu berilah nama anak laki-laki kamu nama Laksana agar bisa mendatangkan selalu pertanda yang baik didalam kehidupan keluarganya maupun orang-orang disekitarnya.

5.    Layana

Seperti air yang mengalir, Layana memiliki arti esuatu yang tidak berhenti mengalir. Pengharapan ini simbol dimana nama ini diaharpkan bisa memberikan keberuntungan pada anak laki-laki kamu rezeki yang terus mengalir tak pernah tersendat atau berhenti, sehingga menjadi anak yang selalu bahagia.

6.    Labdagati

Nama Labdagati merupakan arti lain dari Orang ahli, ahli memiliki arti serba bisa melakukan dan tau  banyak hal, bukankah ini sebuah doa yang baik? Selain unik nama ini penuh sekali akan makna ya!

7.    Ladin

sebuah taman tanpa bunga rasanya kurang indah. Bunga memang selalu menyenangkan mata orang yang memandangnya, selain indah bunga juga disenangi karena harum, karena Ladin adalah Nama bunga, harapan dengan memberikan nama ini adalah, anak laki-laki kamu bisa menjadi anak yang selalu menyenangkan untuk banyak orang, indah atau menjadi anak yang tampan dan namanya selalu wangi dimanapun ia berada.

8.    Lyan

Rekomendasian nama bayi laki-laki untuk kamu yang terakhir ialah Lyan, nama ini memiliki arti Anak yang berbeda. Menjadi sama itu biasa, tapi siapa tau dengan memberikan nama bayilaki-laki kamu nama ini anak kamu kelak menjad anak yang berbeda dengan anak lainnya, memiliki kepribadian unik sehingga membuat orang penasaran dan tergoda ingin mengenalnya.

Begitulah rekomendasi nama anak laki-laki bernuansa jawa, semoga rekomendasi yang kami berikan dapat membantu kamu yang sedang bingung mencari nama untuk anak-anaknya, semoga bermanfaat ya! sampai berjumpa lagi.

 


0 comments

Posting Komentar

Kami tunggu saran dan kritik via kolom komentar